Jajaran Rutan Masamba Gelar Upacara Peringatan HDKD

Masamba – Segenap Jajaran Rutan Masamba menggelar upacara peringatan Hari Dharma Karya Dhika Ke – 77 Tahun 2022 (19/8) di Lapangan Rutan Masamba.

Kasubsi Pengelolaan Andi Burhanuddin bertindak sebagai inspektur upacara membacakan sambutan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia.

Dalam sambutannya Menteri Hukum dan HAM RI menyampaikan peringatan Hari Dharma Karya Dhika tahun ini diperingati apda tanggal 19 Agustus 2022 berdasarkan hasil pengkajian, penulusuran sejarah, dan bukti-bukti autentik, serta hasil wawancara dengan sesepuh dan para pakar hukum pada tahun 2021 tahun lalu.

Lebih lanjut Menkumham Bapak Yasonna H Laoly berharap pelayanan public harus berdasarkan indeks kepuasan masyarakat. Keberhasilan pembangunan hukum dan HAM bukan ceremonial belaka tetapi kepercayaan public dan legitimasi masyarakat harus diperoleh.

Selain itu Bapak Yasonna H Laoly memerintahkan seluruh jajaran Kemenkumham agar bekerja dengan baik dengan didasari tata nilai PASTI dan BerAKHLAK . pada era ini diharapkan seluruh insan pengayoman memiliki kreativitas, pemikiran kritis, serta kekammpuan komunikasi dan kolaborasi yang baik.


 Upacara peringatan Hari Dharma Karya Dhika ke – 77 Tahun 2022 juga diikuti seluruh warga binaan Rutan Masamba. Dan dilanjutkan kegiatan tasyakuran dalam rangka Hari Dharma Karya Dhika.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Rutan Kelas IIB Masamba Menciptakan kenyamanan dalam bekerja

PENGUATAN TUGAS POKOK DAN FUNGSI PETUGAS PEMASYARAKATAN RUTAN KELAS IIB MASAMBA OLEH KEPALA KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM SULAWESI SELATAN

Tata Taman Di Selasar dalam Rutan Masamba